InfoDanta.com– PT Mandom Indonesia Tbk berdiri sebagai perusahaan joint venture antara Mandom Corporation, Jepang dan PT The City Factory. Kegiatan produksi komersial dimulai pada tahun 1971 di mana pada awalnya produk yang dihasilkan adalah perawatan rambut yang kemudian berkembang dengan produksi produk wangi-wangian dan kosmetik. Saat ini kegiatan produksi dilakukan di dua pabrik yang keduanya berlokasi di Kawasan Industri MM 2100 yaitu Factory 1 yang khusus memproduksi seluruh produk dan Factory 2 yang berfungsi untuk memproduksi kemasan plastik dan juga sebagai pusat logistik.
Merek utama produk yang dihasilkan antara lain GATSBY, PIXY, dan PUCELLE. Selain itu, juga ada berbagai macam produk lain dengan merek Tancho, Mandom, Spalding, Lovillea, Miratone, Lucido-l dan juga beberapa merek yang khusus diproduksi untuk ekspor. Tidak hanya tersedia di seluruh Indonesia, produk juga diekspor ke beberapa negara seperti Uni Emirat Arab (UEA), Jepang, India, Malaysia, Vietnam, Thailand, dan lain-lain.
MEDIA SOSIAL MANDOM INDONESIA, Website: www.mandom.co.id, Instagram: @mandomfamily (https://www.instagram.com/mandomfamily/?hl=en), LinkedIn: PT Mandom Indonesia Tbk (https://id.linkedin.com/company/pt-mandom-indonesia), Facebook: PT Mandom Indonesia Tbk (https://www.facebook.com/mandomindonesia/)
KEGIATAN YOKOSO MANDOM, Yokoso Mandom yang berarti selamat datang dalam bahasa Jepang adalah program edukasi berupa kunjungan industri yang diselenggarakan untuk komunitas maupun institusi pendidikan yang ingin mengenal lebih dekat proses bisnis perusahaan. Dalam kegiatan ini, peserta akan melihat langsung proses produksi berbagai produk di Factory 1 yang berlokasi di Kawasan Industri MM 2100.
SYARAT KEGIATAN YOKOSO MANDOM, Mengajukan proposal/surat maksimal 2 bulan sebelum tanggal kunjungan industri, Maksimal jumlah peserta 100 orang (termasuk guru dan pembimbing), Peserta yang bergejala/sedang sakit, dihimbau untuk tidak mengikuti kegiatan kunjungan industri, Peserta wanita dilarang menggunakan sepatu hak tinggi. Mohon menggunakan sepatu ber-sol datar (flat shoes), Peserta tidak perkenankan mengambil foto selama proses kunjungan industri di area produksi, Peserta wajib mematuhi arahan keselamatan selama proses kunjungan industri. Kami menghimbau untuk tidak memberikan plakat/souvenir dalam kunjungan industri. Kunjungan dapat dijadwalkan ulang atau dibatalkan dengan alasan internal/produksi.
JADWAL KEGIATAN YOKOSO MANDOM, Hari: Senin – Kamis Jam: 09.00 – 11.00 WIB/13.00 – 15.00 WIB Frekuensi: 2 kali/bulan.
HUBUNGI KAMI,E-mail: corporatesecretary@mandom.co.id