InfoDanta.com– Kunjungan ke PT YILI INDONESIA DAIRY dibuka untuk umum setiap Hari Selasa dan Kamis dibuka dengan 2 (dua) sesi antara lain yaitu Sesi ke 1 Jam 10:00 – 12:00 selanjutnya Sesi ke 2 Jam 14:00 – 16:00.
Permohonan kunjungan harus sudah diterima oleh Perusahaan 1 (satu) bulan sebelumnya, hal ini diperlukan untuk Izin permohonan untuk persetujuan oleh direktur dan kepala pabrik, Persiapan dan Pembersihan area sebelum kunjungan Agar acara tidak bentrok dengan agenda pabrik (Audit, Meeting, dll). Jumlah maksimal yang bisa diterima 50 orang (termasuk guru pembimbing) adapun Aturan lainnya , berpakaian rapi memakai baju dan celana panjang yang sopan dan rapi, wajib memakai sepatu, tidak merokok selama melakukan kunjungan dan tidak membawa alat dan bahan yang mudah meledak. Media sosial PT Yili Indonesia Dairy, Instagram : @Yili.Career