INFODANTA.com, Kabupaten Bekasi – Wisata industri merupakan program wisata unggulan Kabupaten Bekasi sebagai kawasan industri terbesar se-Asia Tenggara dengan lebih dari 7000 perusahaan yang beroperasi.
Wisatawan dapat mengunjungi perusahaan-perusahaan yang ada di sebelas kawasan industri di Kabupaten Bekasi.
Hingga kini, sudah banyak perusahaan yang memulai program wisata industri. Di antaranya, perusahaan yang bergerak di bidang otomotif, manufaktur, industri makanan dan minuman, furnitur, elektronik, tekstil, fabrikasi dan industri perlengkapan medis.
Berikut ini beberapa rekomendasi perusahaan yang dapat dipilih untuk kegiatan wisata industri di Kabupaten Bekasi.
1. PT Hyundai Motor Manufacturing Indonesia
Perusahaan ini sudah beroperasi sejak 2019 dengan ditandatanganinya MoU oleh pihak pemerintah Indonesia dengan Hyundai Motor Company di Ulsan, Korea Selatan.
PT Hyundai Motor sangat cocok dikunjungi para pelajar dan mahasiswa yang ingin belajar lebih dalam tentang industri otomotif dan manufakturing.
2. PT Bintang Toedjoe
PT Bintang Toedjoe adalah perusahaan farmasi terkemuka dan merupakan bagian dari PT Kalbe Farma, Tbk. Selama lebih dari 70 tahun, produk-produknya telah menjadi pilihan utama masyarakat dan memimpin di pasarnya.
Perusahaan ini bisa menjadi tujuan wisata industri bagi pelajar atau mahasiswa farmasi atau teknik industri. Lokasinya di Kawasan Greenland International Industrial Centre (GIIC), Cikarang Pusat.
3. PT Yili Indonesia Dairy
Bagi wisatawan yang ingin mengenal proses pembuatan produk makanan & minuman, PT Yili Indonesia Dairy adalah pilihan tepat. Perusahaan ini dikenal dengan produk es krim bermerk Joyday, yang sudah dipasarkan hingga ke 16 negara.
Hampir 90 persen bahan baku pembuatan es krim Joyday berasal dari dalam negeri (lokal). Perusahaan ini juga sudah mempunyai sistem managemen keamanan pangan yang diakui The Global Food Safety Inisiative (GFSI) melalui sertifikasi FSSC 22000.
Lokasinya ada di Sukamukti, Bojongmangu, Kabupaten Bekasi.
4. PT Mengniu Dairy Indonesia
PT Mengniu Dairy Indonesia atau Yoyic berlokasi di Kecamatan Serang Baru, Kabupaten Bekasi. Yoyic hadir sebagai minuman kesehatan dalam bentuk yogurt yang nikmat.
Meski terbilang baru di Indonesia, produk ini sudah lama beredar di luar negeri. Perusahaan mengklaim produk mereka telah dikonsumsi miliaran konsumen di Asia. Perusahaan ini juga sudah sering menerima pelajar yang melakukan wisata industri.
Wisata industri terbuka untuk semua kalangan, baik pelajar, mahasiswa, maupun instansi pemerintah.
Wisatawan yang ingin melakukan wisata industri bisa mengunjungi laman dispar.bekasikab.go.id untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.