INFODANTA.Com, Kabupaten Bekasi – Para ahli mengungkapkan, ada satu ciri utama dari sosok seorang Ibu, dari anak yang bakal tumbuh pintar secara kognitif, hingga akhir usia kanak-kanaknya. Apakah ciri utama tersebut?
Hasil dari penelitian terhadap 1.075 orang anak, pada Tahun 1996 hingga 2010, yang dipublikasikan laman Intelegence, menemukan, bahwa dibalik anak yang cerdas, ternyata memiliki sosok seorang Ibu yang Suportif, atau selalu memberikan dukungan.
Secara rinci, para ahli mengatakan, dukungan seorang Ibu memiliki hubungan positip, dengan tingkat kecerdasan anaknya.
Terutama kemampuan kognitif secara umum. Adapun kemampuan kognitif itu dinilai berdasarkan, kemampuan mengucapkan dan memahami kosa kata, gerak tubuh, hingga perkembangan mental. Lebih jauh, dipaparkan, anak yang memiliki sosok Ibu bersipat Suportif, cenderung memiliki skors kecerdasan Umun yang lebih tinggi.
“Temuan ini menunjukkan, bahwa, dukungan Ibu mempengaruhi kecerdasan umum pada awal kehidupan anak atau fase usia balita”, ujar Curtis Dunkel, salah seorang dari penulis studi, terkutip, 19/06/2024.
Disisi lain, hasil penelitian juga menunjukan, bahwa, efek ini dengan sendirinya akan hilang, saat anak sudah memasuki usia dewasa. Selanjutnya, perbedaan kecerdasan pada orang dewasa, sepenuhnya dipengaruhi oleh faktor genetika.
Dunkel, menjelaskan, pada awal kehidupan biasanya di usia balita, setiap individu memiliki tingkat kecerdasan yang beragam, karena tinggal di lingkungan yang berbeda-beda. Dalam hal ini, para ahli memperkirakan, bahwa, salah satu pengaruh utama yang mampu membedakan kecerdasan masing -masing anak, karena dukungan dari seorang ibu.
Anak yang sering menerima dukungan dari ibunya, cenderung lebih responsif dalam memahami lingkungan sekitar. Dukungan seorang Ibu dinyakini, sangat dominan berpengaruh pada kecerdasan umum anak, terutama pada fase anak mencapai usia empat tahun.
Meskipun faktor dukungan seorang ibu, tidak mutlak berpengaruh terhadap kecerdasan umum di usia dewasa. Namun, dukungan tersebut sangatlah penting dalam perjalanan kehidupan awal bagi seorang anak.