INFODANTA.Com, Kabupaten Bekasi – Universitas Pelita Bangsa (UPB) Kabupaten Bekasi bekerjasama dengan perusahaan Sembilan Daya Manunggal sukses menyelenggarakan Seminar Manajemen Perubahan dengan tema Industrial Relation dalam era digitalisasi.
Acara yang diselenggarakan di aula Kampus UPB nampak hadir dalam acara tersebut yakni Rektor UPB Hamzah Muhammad Mardi Putra, S.K.M, dosen pengampu Dr. Retno Purwani Setyaningrum, SE., M.M, Humas Nining Yuningsih, para dosen, dekan dan mahasiwa.
Acara yang dipandu moderator Erika Hardiyanti Kusuma Dewi semakin berkesan dengan hadirnya 2 MC cantik, Vanya Aulia Salsabila dan Rizka Nur Aulia.
Mengawali sambutan, Rektor UPB Hamzah Muhammad Mardi Putra, S.K.M mengatakan bahwa saat ini komunikasi manusia banyak memanfaatkan alat digital.
“Kalau kita tidak siap memanfaatkan era digitalisasi maka kita akan kalah, itu artinya kita tidak siap menghadapi perubahan,” kata Muhammad Mardi Putra.
Perubahan itu, lanjut Mardi, tidak hanya baca buku, lihat google, lalu langsung merasa bisa. Namun perubahan itu juga beradaptasi seperti mengikuti seminar secara digital.
“Seminar itu tidak hanya ketemu, bertatap muka, datang ke aula saja, tetapi juga seminar dengan memanfaatkan webinar, zoom meeting, atau google meet atau media lainnya, itu salah satu bentuk manajemen perubahan di era digital,” jelasnya.
Sementara daalam pemaparannya, Ahmad Sumbalawi menjelaskan keunggulan bersaing perusahaan di era disrupsi.
Apa itu Disrupsi? Yakni kondisi jaman yang mengedepankan teknologi informasi dengan cepat sehingga mempengaruhi pola-pola komunikasi dan relasianship.
“Era disrupsi seringkali didorong oleh teknologi dan perubahan pasar yang cepat, sehingga UMKM perlu berfokus pada fleksibilitas, kreativitas, dan ketahanan,” papar Ahmad Sumbalawi.